Skip to main content
[SMPN7MADIUN.SCH.ID] PPDB Kota Madiun yang hendaknya akan dilaksanakan secara online untuk seluruh lingkup Sekolah Kota Madiun, ternyata mewajibkan baik calon peserta didik maupun orang tua calon peserta didik untuk lebih jeli mencermati segala hal yang berkaitan dengan PPDB online, mulai dari persyaratan, tata cara, jadwal, dan tak kalah pentingnya adalah langkah-langkah yang harus dilaksanakan waktu berselancar di dunia maya untuk mendaftarkan putra-putrinya. SMP Negeri 7 madiun memberikan solusi untuk mempermudah bagi seluruh calon peserta didik agar lancar saat pendaftaran berlangsung. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Pastikan untuk memvalidasi PIN yang telah diterima dari SD/ MI asal. Jika dari luar kota dapat membuat pin di sekolah tujuannya dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan.
  2. Buka alamat website PPDB Kota Madiun
  3. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

Selesai, maka calon peserta didik akan mendapatkan bukti pendaftaran yang bisa dicetak mandiri oleh masing-masing calon peserta didik. Yuk pahami dengan seksama dan kami tunggu kalian untuk bergabung di SMP Negeri 7 Madiun. Saatnya kamu berprestasi di sini.

 

SMPN 7 Madiun, bersatu untuk maju!

 

(PA)

Leave a Reply